Kemarin sore saya ngobrol dengan tetangga sebelah rumah. Biasanya di rumahnya ada orang tuanya juga yang tinggal bersama, tapi sudah beberapa minggu ini tidak pernah kelihatan. Ternyata kata tetangga saya, orang tuanya pulang ke Solo karena menantunya kena serangan stroke mendadak. Wuuuuh....sedih dan kaget dengar kabar itu. Apalagi ternyata usianya masih 40 tahun-an. Kalau saya aja kaget...apalagi keluarga dekatnya ya? :(
Sambil ngobrol tentang bagaimana awalnya koq bisa terkena serangan stroke, apakah sebelumnya sudah terdeteksi, dan sebagainya...dan sebagainya...ternyata memang benar lho, PENYAKIT ITU DATANG SELALU TANPA PERMISI. Walaupun hasil cek laboratorium bagus, walaupun pola hidup sehat, walaupun diet, walaupun rutin olahraga, walaupun rutin kontrol ke dokter.....tetap aja yang namanya SAKIT itu SELALU TIBA-TIBA. Apalagi yang sifatnya stroke seperti yang dialamin saudara tetangga saya ini. Hmmmmm.....sampai narik napas panjang dengerin ceritanya. Udah gitu yaa, anaknya masih kecil. Belum tamat SD....:(:(:(
Lalu saya tanya ke tetangga saya ini, apa saudaranya yang sakit itu punya ASURANSI? Ternyata lebih ironis lagi ceritanya! 2 bulan sebelum terkena serangan stroke, saudaranya ini sudah ditawarin oleh salah seorang agent asuransi untuk membeli polis. Tapi setelah diprospek ngalor ngidul, saudaranya ini menolak dengan alasan dia mau menabung sendiri saja. Yaaa....itu memang hak nasabah sih. Akhirnya tidak difollow up lagi oleh agent asuransi tersebut. Boro-boro mau nabung....belum kesampaian rencana dan realisasi nabungnya sudah kena serangan stroke duluan! yaaaach....:( Apa daya?? Nasi sudah menjadi bubur. Biaya rumah sakit yang sempat masuk ICU beberapa hari + rawat inap di rumah sakit + rawat jalan di rumah semua menjadi beban dirinya dan istrinya juga tentunya. Padahal andai saja saat itu dia tidak menolak niat baik dari agent asuransi tersebut, beban itu tidak mereka pikul sendiri kan???
Tapi ya sudah lah...kita doakan saja semoga cepat pulih ya. Dari cerita tetangga saya, membuat saya semakin sadar pentingnya perencanaan keuangan yang baik dalam setiap keluarga. Salah satu bentuknya dengan ikut asuransi. Setidaknya Asuransi bisa meringankan beban kita dan orang-orang yang kita sayangi di saat kita sedang mengalami suatu resiko yang tidak terduga. Penting juga untuk selalu waspada terhadap setiap perubahan dalam tubuh kita. Pola hidup, pola makan dan pola pikir yang sehat pastinya akan lebih membawa aura yang lebih baik bagi kesehatan jiwa dan raga kita.
Take care friends ^_^
dari Devy oleh Devy untuk teman-teman ^_^
Selasa, 20 September 2011
Pentingnya Asuransi
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar